Twitter Update

Membangun Website Pribadi Online

1 komentar
Perkembangan dunia komputer mengalami kemajuan yang sangat pesat. Semula komputer hanya digunakan untuk kepentingan perusahaan, kantor, atau universitas berupa komputer mainframe. Saat ini komputer digunakan untuk kepentingan pribadi. Komputer pribadi atau PC (Personal Computer) berkembang menjadi suatu jaringan global yang dapat menghubungkan antara komputer diseluruh dunia, yaitu Internet.

Dengan Internet, komputer yang semula hanya digunakan untuk menghitung dan mengokalah data, sekarang telah beralih menjadi sumber informasi dan hiburan sekaligus penunjang kegiatan ekonomi dan bisnis (ecommerce). Tidak hanya itu saja, Internet saat ini mampu melayani komunikasi antar wilayah, bahkan antar Negara dengan layanan semacam VoIP, E-mail, dan chatting. Selain memiliki jangkauan yang lebih luas dan lebih efisien, biayanya pun lebih murah dibandingkan dengan alat komunikasi konvensional lainnya. Sarana hiburan seperti game, musik, radio, dan TV bisa diakses langsung melalui Internet 24 jam.

Seiring dengan kemajuan teknologi yang kita rasakan akhir-akhir ini, terutama di bidang pengembangan website, menyebabkan proses pembuatan sebuah website yang baik bukanlah suatu pekerjaan yang sulit lagi seperti yang dibayangkan oleh banyak orang sebelumnya. Di manamana dapat kita lihat berbagai website bermunculan dengan bermacam corak dan ragamnya. Mulai dari sebuah website yang sangat sederhana dengan hanya mengandalkan beberapa halaman statis HTML, sampai kepada sebuah website dinamis yang menggunakan teknik pengembangan website yang mutakhir. Tak dapat ipungkiri memang, semuanya ini merupakan hasil dari revolusi informasi dunia internet yang sangat cepat. Sedemikian cepatnya mengakibatkan tidak semua orang dapat mengikuti perkembangan yang terjadi dengan baik.

Tentang Saya

mursid haryono, kelairan Karanganyar 21 maret 1985 silam,

Tak terasa waktu bergulir dengan begitu cepat tanpa terasa kita sadari bahwa ia tak akan mungkin kembali lagi



Daftar Program Afiliasi Penghasil $

Copyright © SebuahTulisan Kecil